5 Olahraga Yang Bisa Mengatasi Sakit Pinggang

 Sakit pinggang adalah penyakit yang kerap dialami oleh sebagian orang. Sakit pinggang adalah rasa nyeri yang terjadi di punggung bawah atau low back pain. Penyebabnya sendiri berbeda beda bisa karena cedera, efek melakukan aktivitas yang berat, dan lainnya. Terdapat banyak solusi untuk mengatasi sakit pinggang seperti terapi, minum obat dan juga olahraga.

Olahraga bisa menjadi salah satu opsi terbaik untuk kamu yang mengalami sakit pinggang. Oleh karena itu, berikut merupakan daftar olahraga yang bisa mengatasi sakit pinggang.

Bridge Pose

Bridge Pose Yoga

Untuk melakukan gerakan ini berbaringlah dengan posisi punggung menghadap ke lantai, lalu tekuklah lutut dan lebarkan lutut sejajar dengan bahu. Setelah itu, angkat lah punggung kamu secara perlahan hingga sejajar dengan perut, tahan posisi ini selama beberapa saat kemudian turunkan badanmu ke posisi semula. Ulangi posisi tersebut sebanyak 10 hingga 15 kali.

Peregangan Punggung

Seperti yang kita ketahui peregangan punggung dapat mengatasi sakit pinggang cara melakukannya sendiri yaitu, berdirilah dengan kaki terpisah selebar bahu. Letakkan tangan di pinggang dan condongkan tubuh ke depan perlahan, sambil menjaga punggung lurus. Tahan posisi ini selama 15-30 detik, kemudian kembali ke posisi awal. Ulangi posisi tersebut berulang kali.

Child Pose Yoga

Child Pose Yoga

Pose ini membantu meregangkan otot-otot punggung, pinggang, dan bokong. Untuk gerakan ini pertama tama, mulailah dengan duduk di atas tumit dengan lutut terpisah. Luruskan tangan ke depan dan condongkan tubuhmu ke bawah, lalu arahkan dahimu ke lantai. Rasakan peregangan di daerah pinggang dan tahan posisi ini selama kurang lebih 5 menit.

Plank

Plank adalah gerakan serupa dengan push namun untuk plank sendiri tidak memiliki gerakan ke atas kebawah sedangkan push up memilkiki gerakan keatas kebawah. Cara untuk melakukan plank yaitu pertama tama ambil posisi berbaring seperti ingin melakukan push up. 

Baca Juga :

Tekuklah siku kamu hingga membentuk sudut 90 derajat. Kemudian, tahanlah badan kamu dengan menggunakan bagian siku yang membentuk sudut tadi. Selain untuk mengatasi sakit pinggang, gerakan ini juga bermanfaat untuk memperbaiki postur tubuh.

Cat Cow Pose Yoga

Cat Cow Pose Yoga

Gerakan ini mampu memperkuat otot punggung dan meredakan ketegangan di area pinggang. Untuk melakukannya ambillah posisi push up namun kedua lutut ditekuk. Lalu cekungkan punggungmu kebawah, secara bersamaan hembuskan nafas lalu sebaliknya. Cekungkan punggungmu ke atas dengan hembuskan nafas secara bersamaan.

© Copyright 2024 RING BASKET | BOLA BASKET - All Rights Reserved