Di Indonesia, olahraga berkuda mungkin tidak terlalu populer di kalangan masyarakat dibanding olahraga lainnya. Pada zaman dahulu lebih tepatnya zaman yunani kuno, kuda merupakan kendaraan yang lebih dominan untuk keperluan militer dibanding keperluan lainnya. Namun, seiring berjalannya waktu dengan adanya pertumbuhan teknologi modern, kuda kini menjadi salah satu cabang olahraga yang dilombakan di beberapa perlombaan bahkan olimpiade. Hikmah dari peradaban teknologi yang mulai dinikmati manusia, telah mengolah anggapan semula terhadap kuda sebagai budak yang dapat digunakan sesuka hati, menjadi rekan yang mesti dihargai dan diperlakukan sebagaimana layaknya.
Berkuda juga tidak lepas dari keterlibatan dalam kekuatan fisik dan keterampilan dalam menunggangi kuda karena olahraga ini sebenarnya cabang olahraga yang melibatkan binatang yaitu Kuda. Dalam istilah lain, berkuda memiliki pengertian yang mengacu pada keterampilan dalam menunggangi, mengendarai, melompat, atau berlari menggunakan kuda.
Daftar Isi Artikel Olahraga Berkuda :
Sejarah Olahraga Berkuda
Olahraga berkuda sudah ada sekitar 5000 tahun yang lalu. Pada saat itu Kuda sudah digunakan untuk mengangkut barang dan tidak jarang untuk ditunggangi. Tak hanya itu, bahkan kuda juga dijadikan sebagai bahan makanan. Lalu pada zaman yunani dan romawi kuda justru dijadikan sebagai aktivitas atau kegiatan berperang.
Ketika itu, orang orang mengandalkan kecepatan kuda sehingga dapat melarikan diri dari musuh atau untuk mengejar musuh dengan cepat. Sekitar tahun 1300 memasuki masa Renaissance, dimasa itulah mulai banyak orang yang belajar dan mendalami seni menunggangi kuda. Bahkan tidak sedikit sekolah-sekolah besar di Eropa yang didirikan hanya untuk belajar berkuda. Namun, biaya untuk memasuki sekolah tersebut terbilang cukup mahal. Sehingga, rata-rata murid di sekolah tersebut adalah orang-orang bangsawan saja. Sampai akhirnya menjadi olahraga favorit kaum bangsawan di Inggris dan Prancis.
Berkuda merupakan satu – satunya cabang olahraga di olimpiade yang dimana pria dan wanita berkompetisi dengan setara. Berkuda pertama kali di pertandingkan pada olimpiade di tahun 1900. Pada tahun 1921 berdirilah federasi olahraga berkuda internasional yang bernama Fédération Équestre Internationale. Hingga tahun 2015, organisasi ini terdiri dari lebih dari 132 anggota. Didirikan pada tahun 1921. Negara pendiri organisasi ini adalah Belgia, Denmark, Prancis, Italia, Jepang, Norwegia, Swedia dan Amerika Serikat.
Sejarah Olahraga Berkuda Di Indonesia
Cikal bakal olahraga ketangkasan berkuda di Indonesia berawal dari menunggang kuda sambil berburu di hutan-hutan. Kesenangan berburu dengan menunggang kuda ini masih banyak ditemukan di daerah Nusa Tenggara Barat dan Timur. Di pulau Jawa, kuda di abad 16 sebelumnya menjadi simbol kemegahan para Raja dan dipergunakan untuk peperangan, yang pada gilirannya dijadikan untuk olahraga sebagai tontonan.
Pada masa penjajahan Belanda, Olahraga berkuda dikenal masyarakat melalui pacuan kuda yang di adakan setiap ada perayaan besar dan ulang tahun Ratu Belanda. Dari saat itulah, masyarakat Indonesia mulai tertarik dan mendalami olahraga ini. Dari situlah hampir setiap daerah menjadi pusat kegiatan pacuan kuda, dan dari situ juga tumbuh peternakan tradisional, yang melahirkan kuda-kuda pacu lokal. Daerah-daerah yang dikenal mempunyai ternak-ternak kuda local adalah Sumatera Utara, Sumatera Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Sulawesi Utara, Sulawesi Selatan dan Nusa Tenggara.
Hingga akhirnya pada tahun 1966 berdiri organisasi berkuda nasional yang bernama PORDASI (Persatuan Olahraga Berkuda Seluruh Indonesia) yang bertujuan untuk mengatur segala peraturan dan persyaratan dalam pertandingan berkuda sejak tahun 1966 hingga sekarang.
Pengertian Olahraga Berkuda
Olahraga berkuda merupakan suatu aktifitas dimana manusia menunggangi, mengendarai, melompat atau berlari dengan menggunakan kuda. Kuda pada awalnya hanya digunakan manusia sebagai sarana transportasi. Namun seiring dengan berkembangnya zaman kuda saat ini lebih sering digunakan untuk kegiatan olahraga atau rekreasi.
Berkuda merupakan olahraga yang mempunyai tingkat kesulitan yang cukup tinggi. Dalam hal ini seorang atlet harus mempunyai keseimbangan yang baik ketika menunggang, koordinasi yang baik, dan juga penguasaan teknik dasar berkuda keserasian ketika menunggang dan kemahiran dalam mengendalikan kuda.
Teknik Dasar Olahraga Berkuda
Teknik Duduk
Teknik duduk merupakan teknik yang paling dasar dalam olahraga berkuda untuk menjaga keseimbangan baik dari penunggang maupun yang ditunggang pada saat melakukan suatu gerakan atau rintangan. Oleh karena itu, agar dapat tetap terjaga keseimbangannya, berat badan penunggang pusatkan di atas punggung kuda.
Teknik Menggerakan Kuda
Teknik dasar menunggang kuda selanjutnya yaitu menggerakan kuda. Cobalah belajar mengarahkan kuda untuk jalan. Namun, harus tetap kendalikan juga kestabilan tubuh di atas kuda. Cara untuk menggerakan kuda yaitu bisa hentakan kedua kaki kamu sedikit ke perut kuda dan kuda pun akan bergerak maju. Sebelum itu, pastikan terlebih dahulu posisi duduk sudah kokoh, nyaman, dan seimbang. Untuk menjaga posisi tubuh lebih seimbang dan gerak kuda yang lebih terkendali, pastikan juga pijakan kaki ada pada posisi yang seharusnya.
Teknik Lari Biasa
Jika teknik sebelumnya sudah dikuasai maka teknik selanjutnya cobalah membuat kuda lari biasa. Caranya adalah kamu harus merapatkan kedua kaki ke tubuh kuda dan kuda akan mulai berlari dengan kecepatan normal. Tetaplah berkonsentrasi dan fokus, karena terkadang seorang penunggang merasa kurang bisa mengendalikan saat posisi duduk sudah mulai loncat sehingga posisi bokong bisa saja melenceng ke kiri dan kanan saat kuda melaju.
Baca Juga :
- Papan Pantul Basket Dinding Berkualitas Tinggi Model WM-4
- Olahraga Atletik : Sejarah, Pengertian, Dan Macam-Macam Cabang
- Olahraga Lompat Tinggi : Sejarah, Pengertian, Teknik, Peraturan, Ukuran Lapangan, Dan Macam-Macam Gaya
Teknik Lari Cepat
Sama seperti lari biasa, posisi kedua kaki harus dirapatkan dengan kencang pada tubuh kuda. Pastikan juga kedua paha sudah merapat ketat tepat dibawah pelana. Tujuannya agar bokong kamu dapat terangkat melayang ketika kuda berlari cepat. Ketika kuda mulai berlari cepat peganglah tali kendali sekuat mungkin agar dapat menyesuaikan irama ketukan kaki dan kepala kuda yang maju-mundur.
Manfaat Olahraga Berkuda
Tanpa kita ketahui ternyata dengan melakukan olahraga berkuda dapat memberikan banyak manfaat untuk kesehatan baik fisik maupun mental. Berikut adalah manfaat melakukan olahraga berkuda :
- Meningkatkan kekuatan inti tubuh
- Membantu memperbaiki postur tubuh
- Meningkatkan keseimbangan dan koordinasi
- Meningkatkan kekuatan dan ketegangan otot
- Memperkuat jantung
- Mengurangi stres
- Membangun rasa percaya diri