Kilasan dan Hasil Pertandingan Bola Basket IBL Tokopedia 2022 Lanjutan Tanggal 29 Maret 2022

  ring-basket.com --  Liga bola basket  Indonesia, IBL Tokopedia  2022  match day ke 26 kembali dilangsungkan di Gedung Basket Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta. Matchday tanggal 29 Maret ada  5  pertandingan yang dimulai sejak pukul 10.30 WIB.

 

 RANS PIK 69 vs 92 Dewa United

 Kuarter pertama, laga sejak awal berlangsung ketat. Dewa United hanya unggul satu angka menutup kuarter pertama, 18-17.

Kuarter dua, Dewa United elesat meninggalkan RANS dengan mengantongi 21 angka berbanding sepuluh angka yang diperoleh lawannya. Dewa United memimpin 12 poin menutup babak pertama, 39-27.

Kuarter ketiga, Dewa semakin menjauh. Xaverius Prawiro dkk mampu mengemas 26 angka pada kuarter ketiga, sementara RANS cuma mendapatkan 16 poin. Dewa United menatap kuarter terakhir dengan cukup nyaman, unggul 22 poin, 65-43.


Pertandingan IBL Tokopedia 2022 , RANS PIK  vs  Dewa United, Tanggal 29 Maret 2022 (sumber: iblindonesia.com)


Pada kuarter terakhir, Dewa terus berhasil menjaga marjin walau RANS mulai berhasil kembali mengimbangi seperti pada kuarter pertama. Dewa menambah 27 angka yang dibalas RANS dengan 26 poin. Dewa United memenangkan pertandingan 92-69.

 

Satya Wacana Salatiga 53 vs 66 Indonesia Patriots

 Kuarter pertama, Patriots menggebrak pada awal kuarter dan mengungguli Satya Wacana dengan selisih sepuluh angka, 19-9.

Kuarter kedua Satya Wacana bisa mengimbangi permainan Patriots. The Saint bahkan mencetak angka dua angka lebih banyak dibanding Patriots pada kuarter ini. Alexander Franklyn dkk mencatat 22 poin, sementara Yesaya Saudale dkk mengoleksi 20 poin pada kuarter ini. Patriots memimpin pada babak pertama, 39-31.

Kuarter ketiga, Patriots kembali memperlebar jarak. Pasukan asuhan pelatih Milos Pejic memang hanya menghasilkan 13 angka, namun mampu meredam serangan lawan, sehingga The Saints hanya mendapat tambahan tujuh poin. Patriots memimpin usai kuarter ketiga, 52-38.


Kuarter terakhir, jarak angka selalu bisa dijaga oleh Patriots. 15 poin yang dicatat Satya Wacana pada kuarter terakhir mampu dibalas dengan torehan 14 angka, cukup untuk memenangkan pertandingan dengan kedudukan 66-53.


Evos Thunder Bogor 65 vs 58 Bali United

 Kuarter pertama, sejak awal lagi cukup sulit bagi kedua tim. Butuh waktu 1 menit angka pertama laga ini dicetak oleh Jauwan Hill lewat free throw untuk Evos Bogor. Sementara Bali United cukup sulit mencetak angka. 4 menit laga berjalan, mereka sudah ketinggalan 7-0. Angka pertama Bali United baru bisa dicetak setelah berjalan 5 menit lewat William Green. Evos Bogor terus menambah perolehan angkanya, dan Bali United baru bisa mencetak angka untuk mengurangi selisih saat pertandingan kuarter pertama hampir berakhir. Sebuah jump shot 2 angka dari Andrian Christanto menutup kuarter pertama dengan keunggulan Evos 17-12.

Kuarter dua, 3 menit awal kuarter Evos masih unggul. Setelah itu angka perolehan macet. Sementara Bali United mulai mencetak angka lebih baik. Saat waktu tersisa 3 menit, skor menjadi 26-26. Di sisa waktu, Bali United jauh lebih baik. Mereka berbalik unggul dari Evos. 31-35, menjadikan Bali United unggul sementara  saat turun minum.

Kuarter tiga,  pertandingan kedua tim lebih alot. Tidak mudah untuk mencetak angka. Hingga 6 menit, Bali United masih unggul, namun mulai macet dalam menghasilkan angka. Sementara Evos yang ketinggalan, mulai menemukan momentumnya. Evos mencetak 15 angka dan bali United mencetak 11 angka, pada kuarter ini. Hasilnya keduanya sama kuat 46-46 saat mengakhiri kuarter tiga.


Kuarter empat, Cio Manuputty langsung membawa Evos Bogor unggul dengan tembakan 3 angka. Setelah itu anak-anak Bogor mulai menjauhkan margin skor dengan Bali United. Bali United kesulitan mengejar karena beberapa kali terjadi turnover.  Evos Bogor bermain jauh lebih baik. Skor 65-58 menjadi skor akhir untuk kemenangan Evos Thunder Bogor.



DNA Bima Perkasa Jogja 43 vs 91 West Bandits Combiphar Solo

 Kuarter pertama, Hangtuah melesat dengan membuat 21 angka berbanding sembilan poin yang diraih oleh NSH.

Kuarter kedua, ganti NSH yang lebih produktif dengan menghasilkan 22 poin yang dibalas dengan 16 angka oleh Hangtuah. Hangtuah memimpin pada babak pertama, 37-31.

Kuarter tiga,  selisih perolehan angka kedua tim hanya terpaut dua poin . Hangtuah melesakkan 12 angka sedangkan NSH hanya mendapatkan sepuluh poin, 49-41.

Kuarter terakhir, angka yang diperoleh kedua tim meningkat. Hangtuah mampu meraih 25 poin sementara NSH mendapatkan 22 angka. Hangtuah memenangkan pertandingan 74-63. Mereka menyelesaikan musim reguler dengan 12 kemenangan dan menderita sepuluh kekalahan mengumpulkan nilai 34.


Amartha Hangtuah Jakarta 74  vs 63 NSH Mountain Gold Timika

Kuarter pertama, sejak awal West Bandits terus menekan lawan. Mampu mencetak 21 poin pada kuarter pertama berbanding 11 angka yang diperoleh Bima Perkasa.

Kuarter kedua kondisi tidak berubah. West Bandits menjaringkan 17 poin, Bima Perkasa konsisten dengan perolehan 11 angka. West Bandits menutup babak pertama dengan selisih 16 angka, 38-22.

Kuarter ketiga, Keunggulan anak-anak Solo makin melebar memasuki .Widyanta Putra Teja dan kawan kawan mampu menghasilkan 23 angka, sementara Bima Perkasa pada kuarter ketiga hanya mendapatkan sepuluh angka. West Bandits unggul 61-32.

Kuarter terakhir, West Bandits tidak mengendurkan permainan. Mereka bahkan mencetak angka lebih besar, 30 poin berbanding 11 poin yang lagi-lagi bisa dikoleksi oelah Bima Perkasa pada kuarter keempat. West Bandits menang besar, 91-43.

 

© Copyright 2024 RING BASKET | BOLA BASKET - All Rights Reserved