Sepakbola merupakan salah satu cabang olahraga dengan banyak pendukung di Indonesia. Olahraga yang populer di Indonesia ini ada yang dimainkan di lapangan di luar ruangan, dan ada pula yang dimainkan di dalam ruangan (indoor) yang sering disebut futsal.
Artikel ini akan membahas futsal , mulai dari pengertian futsal, sejarah futsal, aturan pertandingan futsal, bola, hingga informasi futsal di Indonesia.
PENGERTIAN FUTSAL
Futsal merupakan olahraga yang dasar atau awal mulanya dari olahraga sepakbola. Menurut KBBI,futsal adalah jenis permainan sepak bola yang dilakukan di sebuah ruangan besar dengan ukuran lapangan dan gawang yang lebih kecil dibanding lapangan sepak bola.
Menurut wikipedia : Futsal adalah permainan bola yang dimainkan oleh dua tim, yang masing-masing beranggotakan lima orang. Tujuannya adalah memasukkan bola ke gawang lawan, dengan memanipulasi bola dengan kaki. Selain lima pemain utama, setiap regu juga diizinkan memiliki pemain cadangan. Tidak seperti permainan sepak bola dalam ruangan lainnya, lapangan futsal dibatasi garis, bukan net atau papan.
Jadi pengertian olahraga futsal adalah permainan sepak bola, dengan lapangan dan gawang lebih kecil, biasanya dimainkan di dalam ruang yang besar, dengan setiap tim terdiri dari lima orang.
Istilah "futsal" berasal dari penggabungan 2 kata dalam bahas Spanyol atau Portugis yaitu : futbol (sepak bola) dan sala (dalam ruangan).
SEJARAH FUTSAL
Futsal memiliki sejarah yang sudah cukup lama. Olahraga futsal pertama kali diperkenalkan di Montevideo, Uruguay, pada 1930. Bahkan, aturan baku futsal baru mulai disusun pada 1933. Tujuan memindahkan sepak bola ke dalam ruangan, semata buat rekreasi dan kepraktisan bermain.
PERATURAN FUTSAL
Peraturan futsal termuat lengkap dalam Laws of The Game yang diterbitkan FIFA. Ada 17 pasal yang mengatur teknis permainan sepak bola dalam ruangan ini.
- Peraturan 1 - Lapangan
- Peraturan 2 - Bola
- Peraturan 3 - Jumlah Pemain
- Peraturan 4 - Perlengkapan Pemain
- Peraturan 5 - Wasit
- Peraturan 6 - Asisten Wasit
- Peraturan 7 - Lamanya Pertandingan
- Peraturan 8 - Memulai dan Memulai Kembali Pertandingan
- Peraturan 9 - Bola Di Dalam dan Di Luar Permainan
- Peraturan 10 - Metode Penentuan Skor
- Peraturan 11 - Offside
- Peraturan 12 - Pelanggaran dan Kelakuan Tidak Sopan
- Peraturan 13 - Tendangan Bebas
- Peraturan 14 - Tendangan Penalti
- Peraturan 15 - Tendangan Ke Dalam
- Peraturan 16 - Pembersihan Gawang
- Peraturan 17 - Tendangan Sudut
Tambahan
- Prosedur Menentukan Pemenang
- Daerah Teknik
- Asisten Wasit Cadangan
- Isyarat Wasit dan Asisten Wasit
LAPANGAN FUTSAL
Lapangan merupakan elemen utama dalam memainkan cabang olahraga turunan dari sepak bola ini. Ada begitu banyak hal yang terkait dengan lapangan futsal. Ukuran lapangan futsal sesuai Laws of The Game FIFA terbagi menjadi dua, yaitu non-internasional dan internasional.
Untuk futsal non-internasional ukuran tempat buat futsal yang dipakai adalah panjang minimal 25 meter dan panjang maksimal: 42 meter. Lebar minimal 16 meter, maksimal 25 meter. Sedangkan ukuran arena untuk dipakai futsal internasional adalah panjang minimal 38 meter dan panjang maksimal 42 meter. Lalu lebar minimal 20 meter, maksimal 25 meter.
Keterangan : Ukuran lapangan futsal
Kalau gawang futsal bentuknya seperti yang dipakai sepak bola, tetapi ukurannya lebih kecil. Dalam peraturan terbaru Laws of The Game ada penjelasan mengenai berapa ukurannya. Secara presisi panjang gawang futsal adalah 3 meter, tinggi 2 meter, dan lebar 0,08 meter. Jadi ukuran untuk gawang futsal ini ada acuannya.
Sesuai gambar tempat futsal, di dalamnya terdapat garis-garis. Misalnya garis tengah, lingkaran tengah, dua titik penalti, garis tepi, dan lain-lain.
BOLA FUTSAL
ADA perbedaan mendasar dari bola futsal dan sepak bola yang perlu kamu tahu. Jadi bola futsal adalah benda bulat yang dipakai untuk sepak bola dalam ruangan, dengan dimainkan masing-masing tim lima orang.
Bola harus berbentuk bulat. Terbuat dari kulit atau bahan lainnya. Lingkaran bola memiliki ukuran minimal 62 sentimeter dan maksimal 64 sentimeter. Bila kita mencari bola di toko olahraga, tinggal bilang bola ukuran 4 yang buat futsal.
Bola futsal sesuai standar dari FIFA adalah 400 s/d 440 gram.
Bola futsal harus cocok dengan jenis lapangan. Kebanyakan lapangan futsal dibuat dari bahan vinyl. Menyesuaikan bola dengan lapangan futsal akan memberi pengaruh terhadap kualitas permainan.
Jumlah Pemain Futsal Dalam 1 Tim
Jumlah pemain futsal dalam pertandingan ada 5 pemain yang bermain di dalam lapangan. Untuk total satu tim biasanya mencapai 14 pemain, dengan dua orang harus menempati posisi sebagai kiper.
Jumlah 5 pemain yang bermain di lapangan ini mirip basket. Hal itu tidak mengherankan karena dalam sejarahnya jumlah pemain futsal di lapangan, meniru olahraga basket.
Pada dasarnya posisi pemain futsal terbagi dua, yaitu pemain dan kiper. Tapi untuk pemain ada pembagian posisi lebih detail.
Pemain
Suatu Pertandingan Di Mainkan oleh dua Tim, setiap Tim masing-masing tidak lebih dari Lima Pemain, salah satu di antaranya adalah Penjaga Gawang. Suatu Pertandingan Tidak Boleh Di Mulai apabila Pemain dari salah satu Tim Kurang Dari Tiga Pemain.
Kompetisi Resmi
Maksimum Sembilan Pemain Pengganti yang di perkenankan Di Mainkan dalam Suatu Pertandingan Kompetisi resmi di bawah naungan FIFA, Konfederasi atau Asosiasi Nasional. Peraturan Kompetisi harus menentukan berapa banyak jumlah Pemain Pengganti yang di perbolehkan, sampai dengan Maksimum Sembilan Pemain Pengganti.
Jumlah pergantian Pemain selama Pertandingan boleh dibuat tidak terbatas.
Pertandingan Lainnya
Dalam Pertandingan antar Tim "A" Nasional hingga maksimum Sepuluh Pemain Pengganti dapat di terapkan. Jumlah Pemain Pengganti dapat di terapkan asalkan :
- Ke dua Tim yang bersangkutan mencapai kesepakatan pada jumlah maksimum;
- Wasit di informasikan sebelum Pertandingan;
Jika Wasit tidak di informasikan, atau bilamana tidak tercapai kesepakatan sebelum Pertandingan, maka tidak lebih dari Sepuluh Pemain Pengganti diijinkan.
Semua Pertandingan
Dalam Semua Pertandingan, nama-nama Pemain dan Pemain Pengganti harus di berikan kepada Wasit sebelum Di Mulainya Pertandingan, apakah mereka hadir atau tidak. Jika ada nama Pemain Pengganti tidak di berikan kepada Wasit pada waktunya Ia Tidak Boleh Ambil Bagian Dalam Pertandingan.
Prosedur Pergantian
Pergantian Pemain dapat di lakukan pada setiap waktu, baik saat Bola Di Dalam Permainan atau Tidak Dalam Permainan. Untuk menggantikan Pemain dengan Pemain Pengganti, harus mengikuti ketentuan berikut :
- Pemain Meninggalkan Lapangan Permainan melalui Daerah Pergantian Pemain Timnya, kecuali untuk memberikan pertolongan yang memenuhi ketentuan dalam Peraturan Permainan Futsal;
Durasi Pertandingan Futsal
Untuk durasi futsal lebih sedikit dari sepak bola. Di futsal dua babak
masing-masing selama 20 menit. Sehingga totalnya 40 menit.
Tapi 20 menit tiap babak ini bersih. Tiap bola dalam posisi tidak aktif, maka stopwatch dihentikan.
Di
futsal terdapat time out. Setiap tim punya jatah minta time out
sebanyak 1 kali tiap babak. Jadi dalam satu laga ada masing-masing 1
kali time out buat tim. Waktu time out selain dipakai untuk istirahat
pemain sebentar, juga buat menata kembali taktik serta strategi.
TEKNIK DASAR FUTSAL
Futsal adalah sepak bola dalam ruangan yang dimainkan dengan ukuran lapangan dan gawang lebih kecil. Ada banyak teknik dasar futsal. Ragam teknik dasar futsal seperti yang dirangkum dari berbagai sumber antara lain mengumpan bola yang merupakan Setiap pemain wajib menguasai teknik mengumpan bola.
Ada lagi teknik dasar futsal dalah mengontrol bola. Teknik mengontrol bola ini penting. Mengontrol bola bisa memakai seluruh anggota tubuh, kecuali tangan karena hanya kiper yang boleh memakai tangan.
Kemudian teknik menendang bola. Dalam futsal kemampuan menendang juga menentukan bisa atau tidak seorang pemain dianggap andal. Kalau menembak bola dari jarak jauh, biasanya memakai punggung kaki. Kalau ingin menendang bola dengan cara efek, bisa memakai kaki bagian luar.
Teknik lainnya adalah menggiring bola. Teknik ini wajib dikuasai karena menjadi bagian dari strategi bermain. Tips menggiring bola adalah mata jangan terpaku ke bola, karena harus tahu pergerakan lawan.
Kepala juga bisa dipakai untuk bermain futsal, tepatnya untuk menyundul bola. Bila kita punya kemampuan jitu dalam menyundul bola, bisa memberi nilai plus buat tim.
Futsal di Indonesia
Futsal mulai populer di Indonesia pada awal 2000-an. Hal itu ditandai dengan munculnya turnamen sepak bola dalam ruangan. Memakai gawang kecil. Sebelum era 2000-an aktivitas itu di Indonesia masih disebut sebagai sepak bola indoor.
Futsal mulai booming di Indonesia ketika PSSI dipercaya AFC menjadi tuan rumah Piala Asia Futsal 2002. Sejak itu dalam persiapan menuju turnamen, futsal mulai jadi bahan pembicaraan.
Jelang akhir era 2000-an baru bermunculan para pemain futsal profesional. Hal ini tidak lepas dari PSSI yang membentuk departemen tersendiri untuk mengurusi futsal.
Sejak itu Indonesia mulai berbicara di persaingan futsal, tapi masih sebatas Asia Tenggara. Timnas Futsal Indonesia pernah ditangani pelatih antara lain Robby Hartono pada 2010, Justinus Lhaksana 2011-2012, Andri Irawan 2013-2014, Dadang Iskandar 2014-2016, Victor Hermans 2017, dan sejak 2018 hingga sekarang dilatih Kensuke Takahashi.
Para pemain Timnas Futsal Indonesia diambil dari kompetisi Liga Futsal Pro yang diselenggarakan Federasi Futsal Indonesia (FFI). Di bawah Liga Futsal Pro ada kasta Liga Futsal Nusantara.
Legenda Timnas Futsal Indonesia antara lain Ricardo Ponalya, Socrates Matulessy, Sayan Karmadi, Denny Handoyo, Ade Lesmana, Yos Adi Wicaksono, Jaelani Ladjanibi, Vennard Hutabarat, Andri Irawan, hingga David Sugianto.
Sementara beberapa pemain pilar Timnas Futsal Indonesia generasi sekarang ada Bambang Bayu Saptaji, Ardiansyah Runtuboy, Evan Soumilena, Andri Kustiawan, hingga Muhammad Albagir.
Prestasi yang sudah diraih tim futsal Indonesia
- 9 kali lolos ke putaran final pesta futsal Asia ( 2002, 2003, lalu 2004, 2005, 2006, 2008, 2010, 2012, dan 2014)
- Juara Piala AFF Futsal 2010 di Vietnam
- Medali perunggu SEA Games (2007, 2011, 2013)
- Medali perunggu SEA Games 2017 (Timnas Futsal Putri)
- Perempat Final Futsal Putri 2018 (Timnas Futsal Putri)